RakyatPost.id, Samosir, – Pembangunan jalan Simpang Gonting – Janjiraja senilai Rp 13,5 miliar telah dimulai. Upaya0 sinergitas antara Bupati Samosir, Gubernur Sumatera Utara dan Pemerintah Pusat. Melalui program Inpres Jalan Daerah ini diharapkan dapat memudahkan dan meningkatkan mobilitas penduduk dan komoditi hasil pertanian serta meningkatkan aksesibilitas bagi para wisatawan.
Rajoki Simarmata Kepala Bapperida Samosir kepada RakyatPost.id, Jumat (16/1/2026), menyampaikan pembangunan jalan tersebut merupakan bagian dari implementasi amanat Perpres 89 Tahun 2024 tentang Rencana Induk Destinasi Pariwistasa Nasional Danau Toba 2024-2044, dimana langkah strategis dalam pengembangan Danau Toba sebagai Destinasi Pariwisata Nasional, membutuhkan pembangunan infrastruktur jalan sebagai akses utama dari dan ke danau toba dan samosir khususnya.
Dengan pembangunan infrastruktur jalan pada koridor kinektivitas susur pantai 7 (tujuh) Kabupaten Danau Toba, memiliki nilai yang sangat strategis untuk mempercepat jalur transportasi orang dan barang atau komoditi serta meningkatkan kunjugan wisatawan.

Program pembangunan koridor ini sudah masuk dalam agenda prioritas dan pembangunannya akan berlanjut setiap tahun untuk menghubungkan Kabupaten Samosir ke Kabupaten Humbang Hasundutan, Taput, Toba, kabupaten Dairi, Karo dan Simalungun melalui susur pantai Danau Toba, tuturnya.
Dengan demikian, Bupati Samosir optimis bahwa pembangunan jalan ini dapat meningkatkan mobilitas dan aksesibilitas di Kabupaten Samosir, serta meningkatkan perekonomian masyarakat setempat. Pembangunan jalan ini juga diharapkan dapat mempercepat pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar Danau Toba, tambanya. (SS).















